 |
yamaha crypton tahun 2000, biar tua tetep nyentrik kann?? he |
Hai,
kali ini saya akan sedikit berbagi tips tentang cara merawat kendaraan,
khususnya masalah body agar tetap kinclong. Saya tergerak untuk menulis tips
ini karena banyak teman saya yang memuji-muji saya tentang kekinclongan motor
saya yaitu motor yamaha crypton di atas. Motor itu saya punya sejak
tahun 2000, tapi bisa dilihat sendiri keadannya saat ini masih lumayan kinclong
kann??hehe jangan salah motor ini sudah banyak orang yang berminat membelinya
loh, bahkan ada yang sampai datang ke rumah sengaja untuk membujuk saya menjual
motor ini. Karena motor ini sangat bersejarah, maka tidak saya jual. he Oke
berikut ini tips nya, semoga bermanfaat dan selamat mencoba !!
1.
Perhatikan
lap yang anda gunakan
Saya rekomendasikan
untuk menggunakan lap kanebo jika akan membersihkan atau mengeringkan body
kendaraan anda, dan lebih baik gunakan yang asli ya broo.. Sedikit orang saja
yang apik dalam memilih dan menggunakan lap untuk memebrsihkan body
kendaraannya. Kebanyakan dari mereka menggunakan sembarang lap dan bukan
kaneboo asli. Hal itu sangat tidak bagus, karena jika sembarang kain lap yang
digunakan, maka tanpa kita sadari bahan kain yang mungkin kasar akan
meninggalkan goresan-goresan pada cat body kendaraan anda. Satu lagi, jangan
lupa biasakan mencuci kaneboo yang anda gunakan sebelum dan sesudah dipakai. Hal
tersebut dilakukan agar tidak ada kotoran menempel seperti kerikil kecil yang
kemungkinan ketika lap kanebo tersebut digunakan akan menimbulkan goresan.
Oh ya, jangan
keseringan mengelap body kendaraan anda. Cukup di lap jika sudah dimandikan
saja untuk dikeringkan. Jika hanya untuk membersihkan debu-debu, saya sarankan
lebih baik gunakan saja kemonceng.
2.
Perhatikan
shampoo cuci yang digunakan
Saya rekomendasikan
untuk menggunakan shampoo khusus untuk kendaraan. Dan salah satu produk shampoo
kendaraan yang saya gunakan adalah “Nosy”. Saya sudah buktikan, dan hasilnya
lihat motor Yamaha crypton saya yang walaupun usianya sudah kurang lebih 14 tahun, namun
warna catnya tetap kinclong kan…hehe
Ingat!! jangan sekali-kali mencuci kendaraan anda dengan sembarang sabun seperti sabun colek atau shampo rambut. Karena kandungan dari sabun colek dan shampo rambut tidak di buat dengan zat-zat yang dapat melindungi warna cat kendaraan. Justru sebaliknya, menurut saya sabun colek dan shampo rambut akan memudarkan warna cat kendaraan anda. Jadi sekali lagi, gunakan shampo khusus untuk kendaraan!!
3.
Cara
mencuci kendaraan
Ketika mencuci
kendaraan, pertama gunakan kain lembut untuk membilas body kendaraan kita,
contohnya gunakan kain stocking (kaos kaki yang biasa dipakai perempuan), kain tersebut
lembut dan aman digunakan karena tidak akan menimbulkan goresan pada body
kendaraan anda.
Kedua, ingat sebelum
membilas kendaraan anda dengan kain dan air sabun, saya rekomendasikan untuk
membersihkan terlebih dahulu bagian kendaraan anda yang ditemepeli kotoran atau
tanah dengan menyemprotkan air pada bagian tersebut sampai kotoran-kotoran yang
menempelnya turun. Setelah itu baru aman untuk dibilas dengan stocking dan air
sabunnya.
Ketiga, saya
rekomendasikan juga untuk mencuci bagian bawah kendaraan anda terlebih dahulu
(ban, velg, mesin, dll). Setelah bagian bawah dianggap bersih, baru naik
membersihkan bagian bodynya. Hal tersebut agar tidak terjadi penempelan terlalu
lama air sabun pada body kendaraan, yang mana hal tersebut juga berpengaruh
memudarkan warna cat.
Selanjutnya yang
keempat perhatikan juga cara kita membilas body kendaraan kita, lakukan secara
lembut dan perlahan, serta jangan sampai terlalu ditekan atau digosok-gosok, karena
hal tersebut justru akan mempercepat proses pemudaran pada warna cat kendaraan
anda. Jadi, santai aja jangan gerabag gerubug..
4.
Masalah
parkir
Tips yang terakhir,
jaga selalu kendaraan anda dari tangan-tangan jahil, seperti tangan
anak-anak yang mungkin saja akan menggoreskan mainannya pada body kendaraan
anda. Dan satuu lagi, berhati-hatilah ketika parkir. Parkirlah kendaraan anda
di tempat yang aman dan nyaman yang tidak terlalu terkena sorotan sinar matahri
langsung dan juga hindari tempat-tempat parkir yang terlalu penuh apalagi
sampai berdempetan.
Nah itulah tips sederhana dari saya, semoga bermanfaat ..